Penjabat Wali Kota Ajak Umat Muslim Terus Bergandengan Tangan Bangun Kota Kupang

Penjabat Wali Kota Ajak Umat Muslim Terus Bergandengan Tangan Bangun Kota Kupang

KUPANG. NUSA FLOBAMORA- Penjabat Wali Kota Kupang, George M. Hadjoh, SH, turun dan menyapa langsung Jamaah Muslim yang baru saja menyelesaikan Shalat Ied hari raya Idul Fitri, di lapangan upacara Kantor Wali Kota Kupang, Sabtu (22/4/2023).

Kepada umat muslim yang sedang merayakan Idul Fitri, usai menjalani ibadah puasa selama bulan Ramadhan, dia mohon doa untuk percepatan pembangunan di Kota Kupang.

Penjabat Wali Kota Kupang dalam sambutannya menyampaikan penghormatan yang tinggi kepada seluruh umat muslim yang merayakan kemenangan setelah sebulan penuh menjalani ibadah puasa.

Atas nama pemerintah dan masyarakat Kota Kupang dia menyampaikan Minal Aidin Wal Faiziin dan selamat merayakan Idul Fitri bagi seluruh umat Islam di Kota Kupang.

Dia berharap pada momen yang suci ini Umat Muslim turut mendoakan pembangunan Kota Kupang agar bisa berjalan lebih cepat, termasuk dalam hal kebersihan yang merupakan bagian dari iman.

Pada kesempatan yang sama Penjabat mengaku turut berbahagia sekaligus juga menyampaikan terima kasih atas kebersamaan dan persaudaraan Umat Muslim bersama umat beragama lain dalam membangun Kota Kupang selama ini.

“Mohon maaf bila ada ketidaknyamanan dalam beribadah dan kehidupan berjemaah. Mudah-mudahan perayaan ini makin mempersatukan kita,” ungkapnya.

Ketua MUI Kota Kupang yang juga merupakan Koordinator Imam Masjid Al Mutaqin sekaligus Perwakilan Yayasan Masjid Al Mutaqin, H. Muhammad MS, menyampaikan terima kasih kepada Penjabat Wali Kota Kupang yang sudah berkenan hadir langsung menyapa umat muslim yang baru saja menyelesaikan ibadah Shalat Ied.

Terima kasih juga disampaikan karena Pemkot Kupang sudah memfasilitasi mereka jamaah Masjid Al Mutaqin sehingga bisa menjalankan Shalat Ied di lapangan upacara Kantor Wali Kota.

Senada dengan Penjabat Wali Kota, H. Muhammad mengimbau seluruh umat muslim Kota Kupang untuk mendukung program pembangunan Pemkot Kupang terutama dalam menjaga kebersihan dan menekan angka stunting.

Setelah menemui jamaah di Kantor Wali Kota, Penjabat Wali Kota Kupang didampingi Staf Ahli Wali Kota Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekda Kota Kupang serta Kepala Badan Kesbangpol Kota Kupang, berkesempatan untuk bersilahturahmi dan menyampaikan ucapan selamat Idul Fitri di kediaman Kapolresta Kupang Kota, Ketua MUI Kota Kupang, Anggota DPRD Provinsi NTT dan para pimpinan perangkat daerah Kota Kupang yang beragama Islam.

Turut hadir dalam Shalat Ied tersebut Kapolresta Kupang Kota, Kombes Pol Rishian Krisna Budhiaswanto, S.H.,S.IK.,M.H, Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Kupang, H. Muhammad MS, para Imam Masjid dan jamaah Masjid Al Mutaqin. Berperan sebagai Khatib dalam Shalat Ied kali ini, Mohammmad Ihsanul Mokhsen.(*/Rilis Berita Pemkot Kupang/ER)

error: Content is protected !!