Paket SAHABAT Punya Visi Jadikan Kota Kupang Sebagai Kota Berbudaya

Paket SAHABAT Punya Visi Jadikan Kota Kupang Sebagai Kota Berbudaya

KUPANG. NUSA FLOBAMORA– Calon Wali Kota Kupang, Jonas Salean, terus bekerja meyakinkan warga Kota Kupang untuk tidak salah pilih pemimpin.

Ini penting agar warga tidak menyesal untuk lima tahun ke depan. Jonas Salean yang berpasangan dengan Alo Sukardan, punya tekad memajukan Kota dengan program unggulan yang pro rakyat.

Juga punya Visi yaitu terwujudnya Kota Kupang sebagai Kota Berbudaya, Modern, Produktif dan Nyaman.

Sementara  5 Misi Paket SAHABAT yaitu 1. Mewujudkan Infrastruktur Perkotaan dan tata ruang wilayah yang berkelanjutan.

2. Meningkatkan Kualitas SDM masyarakat Kota Kupang.

3. Meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan pemberdayaan masyarakat.

4. Meningkatkan pelayanan publik dan penegakan supremasi hukum.

5. Meningkatkan kesejahteraan sosial masyarakat.

Hal ini diungkapkan calon Wali Kota Kupang, Jonas Salean, saat kampanye di Kelurahan Bakunase 2 Kecamatan Kota Raja Kota Kupang, Senin 7 Oktober 2024.

Jonas Salean mengatakan, masa kepemimpinan lima tahun yang lalu menjadi sejarah pengalaman pahit masyarakat kota Kupang.

“Apa yang pernah kita alami 5 tahun lalu jadi pengalaman pahit, oleh karena itu wali kota butuh orang yang punya pengalaman, tidak kita asal pilih, warga kota bukan kelinci percobaan,” tandas Jonas Salean.

Menurutnya , Paket Sahabat Jonas-Alo membawa visi misi 5 tahun kedepan yakni terwujudnya Kota Kupang sebagai kota Berbudaya, Modern, Produktif dan Nyaman bagi seluruh warga.

Berbudaya, menjunjung tinggi budaya dan kearifan lokal multi etnis, sedangkan Modern infrastruktur akan lebih ditingkatkan berstandar nasional maupun international karena kota Kupang berada di wilayah segitiga emas antar negara yakni Dili, Timor Leste dan Darwin, Australia.

Produktif, warga kota memiliki daya saing tinggi dari seluruh aspek kehidupan, dan Nyaman, Kota Kupang terjaga keamanan serta kondusif, karena seluruh warga saling menghargai dalam kehidupan sosial kemasyarakatan.

“Ada empat visi dan lima misi kami untuk Kota Kupang, jadi wali kota itu tidak mudah tapi kami punya pengalaman, sehingga kita upayakan kehidupan warga dari hari ke hari lebih baik,” tambah Jonas.(ER)

error: Content is protected !!