Lulus Ujian, Alumni SMKPP Kementan Siap Jadi Wirausahawan Pertanian Handal

Lulus Ujian, Alumni SMKPP Kementan Siap Jadi Wirausahawan Pertanian Handal

KUPANG. NUSA FLOBAMORA – Ujian dan tes biasa dilakukan di seluruh sekolah, baik Sekolah Menengah Atas (SMA) maupun Sekolah Vokasi. Hal ini juga berlaku bagi peserta didik kelas XII Sekolah Menengah Kejuruan Pembangunan Pertanian (SMK-PP) Negeri Kupang.

Untuk mendapatkan predikat “LULUS”, mereka wajib mengikuti serangkaian ujian untuk mengukur dan menguji kompetensi yang telah mereka dapatkan selama duduk di bangku sekolah selama kurang lebih 3 tahun.

Ujian yg telah ditempuh diantaranya Ujian Praktik Kerja Lapangan (PKL), Penilaian Akhir Semester (PAS), Ujian Sekolah (US), dan Ujian Kompetensi Keahlian (UKK).

Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo mengatakan, terkait lulusan dari sekolah vokasi haruslah memiliki kualitas yang mampu bersaing.

“Saatnya anak-anak kita ini terjun langsung ke dunia dimana merekalah tulang punggung dan penopang pertanian Indonesia masa depan”, ujar Syahrul.

Pernyataan Menteri Pertanian juga didukung oleh Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP), Kementerian Pertanian (Kementan), Dedi Nursyamsi yang mempertegas bahwa untuk menjadikan pertanian yang betul-betul maju, mandiri dan modern bukanlah hal mudah.

“Setiap peserta didik yang lulus dari sekolah vokasi adalah harapan bagi pertanian kedepannya. Untuk itu bagi adik-adik teruslah berkarya dengan inovasi baru yang bisa membuat pertanian kita semakin berkembang”, ujar Dedi.

Melalui rapat dewan guru pada hari Selasa, 2 Mei 2023, bertempat di Aula Nicolas Bait, Kepala Sekolah SMK-PP N Kupang, Stepanus Bulu memutuskan bahwa sebanyak 63 peserta didik dinyatakan LULUS 100%. 63 peserta didik ini terdiri dari 31 peserta didik laki-laki dan 32 peserta didik perempuan yang merupakan gabungan dari 3 kompetensi keahlian di SMK PP Negeri Kupang.

“Siswa SMK-PP N Kupang T.P 2022/2023 ditetapkan sebanyak 63 siswa dinyatakan lulus 100% tepat pada tanggal 2 Mei 2023 berdasarkan hasil rapat dewan guru yang dilaksanakan pada Hari Selasa, (2/05)”, ujar Stepanus.

Setelah kelulusan ini, selaku Kepala SMK PP Negeri Kupang, Stepanus berharap peserta didik dapat melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi atau membuka lapangan pekerjaan sebagai wirausahawan muda tentunya dalam bidang pertanian atau peternakan.(*/Rilis Berita SMK PP N Kupang-Luluk Juan/ER)

 

error: Content is protected !!