BPS NTT Mencatat TPAK Naik 1,78 Persen per Agustus 2024

BPS NTT Mencatat TPAK Naik 1,78 Persen per Agustus 2024

KUPANG. NUSA FLOBAMORA – Badan Pusat Statistik (BPS) NTT kembali merilis data bulanan terkait dengan ketenagakerjaan.

Berdasarkan jumlah angkatan kerja berdasarkan Survei Angkatan Kerja Nasional (Sakernas) pada Agustus 2024 sebanyak 3,12 juta orang, naik 0,13 juta orang dibanding Agustus 2023.

Sementara untuk Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja (TPAK) naik sebesar 1,78 persen poin dibanding Agustus 2023.

Hal ini diungkap Kepala Badan Pusat Statistik ( BPS) NTT, Matamira B. Kale saat jumpa pers secara online, 5 November 2024.

Dikatakan Mira, penduduk yang bekerja pada Agustus 2024 sebanyak 3,02 juta orang, naik sebanyak 0,13 juta orang dari Agustus 2023.

Lapangan usaha yang mengalami peningkatan terbesar adalah Pertanian, Kehutanan dan Perikanan sebesar 0,09 juta orang.

Pada Agustus 2024 sebanyak 0,81 juta orang (26,68 persen) bekerja pada kegiatan formal, naik sebesar 1,19 persen poin dibanding Agustus 2023.

Persentase setengah pengangguran pada Agustus 2024 naik sebesar 4,17 persen poin, sementara pekerja paruh waktu turun sebesar 1,63 persen poin dibanding Agustus 2023.

Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) Agustus 2024 jelas Mira, sebesar 3,02 persen, turun sebesar 0,12 persen poin dibanding Agustus 2023.(*/ER)

 

error: Content is protected !!