Rektor UMK Tata Kembali Gerbong, Enam Dekan Baru Diberi Amanah

Rektor UMK Tata Kembali Gerbong, Enam Dekan Baru Diberi Amanah

KUPANG. NUSA FLOBAMORA– Rektor Universitas Muhammadyah Kupang, Prof Dr Zainur Wula, M.Si menata kembali gerbong lembaga yang dipimpinnya dengan memilih enam dekan baru.

Adapun enam Dekan baru Universitas Muhammadyah Kupang (UMK) itu untuk masa jabatan 2024-2028 dilantik di Aula UMK pada Senin 30 September 2024.

Dalam sambutannya Rektor UMK Prof. Dr Zainur Wula menegaskan, tantangan besar akan di hadapi kedepan.

Karena persaingan ketat, kompetisinya makin ketat. Kemudian pekerjaannya juga semakin kompleks.

Dikatakan  Prof Zainur, secara perlahan -lahan UMK mulai berkembang pesat.

Oleh karena itu semakin banyak integritas semakin bayak  kompetitor, semakin banyak pesaing.

Semakin besar lembaga ini maka tuntutan  kebutuhan-kebutuhan semakin besar.

Rektor Prof Zainur berpesan kepada Dekan UMK yang baru dilantik, bahwa tugas dari Dekan adalah mengkoordinir, memanagemen semua potensi sumber daya yang ada di fakultas.

Soal bagaimana meningkatkan dan memupuk serta mendorong agar para dosen itu mau sekolah menjadi Doktor.

” Kalau yang tidak mau sekolah Doktor, maka tanyakan masih mau jadi dosen apa  ” ggak” . Kalau hanya mau jadi pegawai  maka tidak usah sekolah S3. Karena itu rugi. Maka Bapak Ibu saya dorong harus bergelar S,” kata Prof Zainur memotivasi.

Rektor Prof Zainur menegaskan, jangan pernah bermimpi, mimpi saja tidak boleh untuk akreditas unggul di prodi.

“Nggak bisa”,bagaimana supaya bisa, catatan yang 2 gelar Doktor dan Lektor Kepala,” tandasnya.

Jadi tugas para dekan ini mengkoordinir dan mendorong agar dosen-dosen itu mau sekolah dan mengurus jabatan dan kepangkatan.

“Sekolah lalu penelitian dan pengabdian. Bagaimana yang tidak pernah urus pangkat  itu seperti benalu, lintah darat,” tegas Rektor 2 periode ini.

“Saya berpesan kepada dekan yang baru dilantik, peganglah jabatan itu karena itu amanah. Karena itu adalah kepercayaan yang harus kita pegang sebaik-baiknya dan dalam kurun waktu tertentu kita melakukan pekerjaan  dengan tujuan yang baik”  pungkasnya.

Sementara itu, Ketua Badan Pengurus Harian UMK Prof. Dr.H.Sandi Maryanto berpesan untuk dekan yang baru dilantik, pekerjaan yang urgen dan hal-hal yang dilaksanakan kedepan yaitu beberapa pekerjaan yang sudah ditanamkan.

Dirinya juga mengatakan,  Universitas Muhammadya Kupang akan mendirikan rumah sakit yang bukan hanya ditujukan kepada umat dan kepentingan Universitas Muhammadyah tetapi untuk semua warga Kota Kupang.

Prof Sandi berharap UMK lebih besar, lebih bermanfaat, lebih berdaya guna. Apapun itu adalah tugas kemanusiaan yang harus kita emban karena itu menjadi pahala tersendiri.

” Saya berharap kepada dekan yang baru dilantik, bisa lebih baik kedepan. Karena tantangan-tantangan banyak yang harus dihadapi. Ada hal-hal yang tidak di tangani sekarang, tetapi kita tangani kedepan ini lebih kompleks”  pesan Prof Sandi.(ER)

Berikut Nama Dekan UMK  yang Baru Dilantik adalah:

1. FKIP ( Nurdiyah Lestari, S.Pd., M.Pd)
2. FISIPOL ( Dr. Syarifuddin. Darajad, S.Sos.,M.Hum
3. FE ( Dr. Syarifuddin, SE., MM)
4. FPI ( Chairul Pua Tingga, S.Sos., MM
5. FAI ( Marwan Ghozali, S.Ag, M.Ag
6. FH ( Dr. Sitti Syahida Nurani. SH.M.Hum)

error: Content is protected !!