Menjadi Partai Terbuka Elektabilitas PPP Terus Merangkak Naik

Menjadi Partai Terbuka Elektabilitas PPP Terus Merangkak Naik

KUPANG. NUSA FLOBAMORA- Memasuki tahun Pemilu di 2024 nanti, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) lewat Kepemimpinan Muhammad Mordiono telah mengambil langkah strategi agar elektabilitas PPP bisa di perhitungkan di 2024 nanti.

Partai berlambang Ka’bah ini menjadi partai terbuka dan tidak eksklusif karena merangkul semua elemen tanpa melihat agama, suku, ras dan golongan.

Juru Bicara Dewan Pimpinan Pusat( DPP) PPP, H.Usman M.Tokan, SE. MBA., MA saat di jumpai media ini, Jumat 16 Juni 2023 mengatakan, Lembaga -lembaga Survei dari tahun ke tahun dan dari pemilu ke pemilu menganggap PPP itu elektabitasnya menurun, tidak lolos dan sebagainya itu adalah hal biasa.

Untuk menepis anggapan ini jelasnya, langkah strategi yang luar biasa di ambil oleh Plt Ketua Umum DPP PPP yaitu membangun solidaritas kepengurusan mulai dari pusat sampai ketingkat ranting. Membangun demokratisasi yang ada di dalam partai ini.

Sedangkan rencana pemilu 2024 ini kata Bang Doni panggilan akrabnya, PPP sudah merancang berbagai hal sebagai berikut.

Pertama, Merekrut tokoh-tokoh yang ada diluar sana, untuk bergabung menjadi caleg.

Hal ini terbukti, banyak pensiunan Jendral baik dari TNI maupun POLRI yang bergabung. Kemudian tokoh masyarakat, tokoh Agama, yang paling menarik adalah genzet kaum milenial banyak sekali yang mendaftar caleg lewat PPP.

“Apa yang sudah dilakukan ini merupakan bagian strategi kita untuk meraih suara sebanyak-banyaknya . Kami punya target 50 kursi di DPR RI dari kurang lebih 20 ribuan caleg baik DPR RI, Provinsi dan Kabupaten/ Kota yang tersebar di seluruh Indonesia” ungkap Doni.

Kedua, PPP juga membangun saksi lewat sistem digital.

Saat ini PPP sedang merancang bagaimana mendidik para saksi lewat sistem agar para saksi ini bisa terpantau diseluruh tempat pemungutan suara( TPS).

Ini adalah bagian dari ikhtiar supaya suara PPP diharapkan bisa naik secara signifikan dan terjaga dengan baik.

Dirinya juga mengatakan, disamping program yang selama ini sudah diperjuangkan untuk kepentingan umat atau kepentingan masyarakat Indonesia, undang-undang yang sudah dibuat lebih banyak generasi muda, lalu undang-undang terkait pembangunan ekonomi, bicara soal Pesantren.

Semua itu diperjuangkan oleh PPP, agar kedepannya rakyat lebih mengenal bahwa PPP pendirinya adalah para ulama yang telah memberikan sumbangsihnya bagi Bangsa dan Negara.

Ditanya Soal dukungan PPP terhadap Calon Presiden Ganjar Pranowo di 2024, putra asal Flores NTT ini menjawab, PPP memberikan dukungan kepada Ganjar karena ada pertimbangannya.

Pertama, beliau punya kedekatan dengan PPP bahkan ada keluarganya yang jadi pengurus bahkan ada yang jadi anggota DPRD. Jadi kedekatan dengan PPP tidak perlu diraguka lagi.

Kedua, Ganjar Pranowo sosok yang bisa melanjutkan program – program yang sudah dicanangkan oleh Presiden Joko Widodo mengingat 13-15 tahun kedepan, Indonesia bisa menjadi negara maju.

Oleh karenanya PPP sangat memberikan dukungan kepada pak Ganjar agar bisa melanjutkan program-program dari Presiden Joko Widodo.

Saat ini PPP juga sementara melakukan uji publik untuk pendamping Ganjar, dari tokoh -tokoh publik seperti, ada Erick Thohir, Sandiago Uno dan lainnya.

Dari hasil uji publik inilah ternyata Sandiago Uno punya Camistri sama dengan PPP.
Bersama-sama untuk membangun negeri ini.

“Dalam waktu dekat ini, kita akan mendiskusikan, bagaimana tentang tugas yang akan di berikan kepada Pak Sandiago Uno, apakah didorong menjadi Cawapres atau beliau didorong untuk memimpin proses pemenangan pemilu untuk PPP,” pungkasnya.(ER)

error: Content is protected !!