Danlanud El Tari Hadiri Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila di Ende

Danlanud El Tari Hadiri Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila di Ende

KUPANG. NUSA FLOBAMORA- Komandan Lanud El Tari Marsma TNI Aldrin P. Mongan,S.T.,M.Hum.,M.Han menghadiri Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2023 di Lapangan Pancasila Kabupaten Ende, Provinsi NTT, Kamis (1/6/2023).

Bertindak sebagai inspektur upacara Menko Polhukam RI Prof. Dr. Mohammad Mahfud MD, S.H.,S.U.,M.I.P.

Dalam amanatnya Mafud MD mengatakan bahwa Hari Lahir Pancasila yang diperingati setiap tanggal 1 Juni, memiliki makna bagi rakyat dan bangsa Indonesia, tidak hanya menjunjung tinggi Pancasila sebagai dasar negara ataupun tujuan berbangsa, namun turut menjadikan Pancasila sebagai pegangan dalam kehidupan sehari-hari.

“Pancasila bukan hanya untuk dibaca dan didengar namun harus dipraktikkan dan diaktualisasikan dalam kehidupan sehari-hari, sehingga nilai-nilai Pancasila akan tertanam di dalam hati bangsa Indonesia”, kata Menko Polhukam RI.

Lebih lanjut Menko Polhukam mengatakan bahwa melalui rasa cinta terhadap bangsa sendiri, kita akan mengerti betapa pentingnya menegakkan dan mengamalkan Pancasila dalam berbagai sendi kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.

Pancasila tidak dapat digantikan dengan apa pun juga baik pada masa dulu, sekarang, dan masa yang akan datang.

Hadir saat upacara tersebut, Wakil Gubernur NTT Drs. Josef Nae Soi, M.M., anggota Komisi X DPR RI Dr. Andreas Hugo Parera, Wakapolda NTT Brigjen Pol Drs. Heri Sulistio, Danlanal Maumere Kolonel Laut ( P) Adhy Dharmawan, Bupati Ende Drs H. Djafar H. Achmad, M.M bersama Forkopimda Kabupaten Ende dan para undangan lainnya.(*/Rilis Lanud El Tari/ER)

error: Content is protected !!