KUPANG. NUSA FLOBAMORA– Pasangan calon wali kota dan wakil walikota Kupang Jonas Salean dan Sukardan Aloysius atau Paket Sahabat memiliki tagline “Sejahtera Untuk Semua” berjanji untuk pendidikan di kasih gratis mulai dari tingkat Sekolah Dasar, Sekolah Menengah Pertama hingga perguruan tinggi.
Calon Walikota Jonas Salean menyampaikan ini saat orasi politiknya pada Kampanye tatap muka dengan masyarakat Kota Kupang di setiap Kelurahan yang sudah di jadwalkan.
Menurutnya, jika dipercayakan warga Kota Kupang memimpin lima tahun kedepan maka paket sahabat tidak ada yang namanya pungutan.
“Tidak ada itu sekolah pungut biaya baju seragam, tidak ada pungut baju olah raga, dan juga buat rompi. Itu semua tanggung jawab orang tua. Kami ketika nanti terpilih, tanggung jawabnya adalah ketika kekurangan operasional di sekolah masing-masing akan diselesaikan. Bukan minta sumbangan dari orag tua murid, seperti yang sudah terjadi pada waktu lalu,” katanya.
Mulai dari pendaftaran murid baru, jelas Jonas dipastikan tidak ada pungutan kedepan. Apabila ada Kepala Sekolah yang nakal pungut biaya dari orang tua murid maka konsekwensinya di copot dari jabatannya.
” Bukan seperti lima tahun lalu semuanya di proyek. Baju seragam juga di proyek, orang kaya punya anak juga di kasih, bagaimana orang yang mampu punya anak mau pakai baju yang di beli kodian di Pasar Senen Jakarta. Cuci 2 atau 3 kali sudah model seperti kelambu dan tidak cukup di badan anak-anak lagi” kata Jonas di sambut tepuk tangan warga.
Kalau sekolah mau bangun pagar, paving blok jelas Jonas, itu jangan minta sumbangan di orang tua murid, tapi tanggung jawab pemkot. Karena sekolah sudah memiliki dana bos.
Dikatakan Jonas, kalau Wali Kotanya tidak berpengalaman, maka dia tidak bisa omong begitu. Dia hanya janji – janji saja.
“Saya dan Pak Alo janjikan untuk 2000 Mahasiswa, memberikan beasiswa hingga S1, karena masa jabatan Wali Kota 5 Tahun. Kecuali mahasiswa yang malas -malas. Sistem kredit paling lama itu 4 tahun. Sedangkan masa jabatan Wali Kota itu 5 tahun saja. 2000 Mahasiswa dari keluarga yang tidak mampu. Kami sudah lakukan evaluasi” jelas mantan Anggota DPRD NTT ini
Paket Sahabat juga memberikan 2000 mahasiswa yang akan menyelesaikan tugas akhir atau skripsi. Jadi kalau semesteran itu, dapat 3, 5 juta dan pada waktu susun skripsi 1, 5 juta untuk bantu keperluan membuat skripsi.(ER)